Blinking Cute Box Panda -->

Cursor

Cute Unicorn

Jumat, 28 Juni 2019

Es Kopi Susu Kekinian Ala Daily Breu

Zaman sekarang kopi sudah menjadi bagian dari lifestyle. Gak percaya? Coba cek ke setiap pelosok kota Bandung (soalnya saya wargi Bandung.. hehehe), dimana-mana kedai kopi merajalela. Mulai dari coffee shop besar dengan harga yang lumayan merogoh kocek, sampai kedai kopi kecil pinggir jalan khas kaum urban. Tapi saya yakin, di kota besar lainnya juga begitu, karena trend kopi begitu luar biasa. Gak percaya lagi? Coba cek ricek instagram, banyak franchise es kopi yang sudah berlayar di berbagai kota. Iseng-iseng ketik hashtag "kedaikopi" atau sejenisnya, pasti muncul banyak banget hasil pencarian kedai kopi deh. Mau dicoba? Yuuu... Hehehehe...


Ngomong-ngomong soal trend kopi, saya jadi teringat dengan es kopi susu yang seolah-olah sudah menjadi menu wajib di setiap kedai kopi. Untuk orang awam seperti saya, es kopi susu bisa menjadi pilihan utama ketika saya bingung mau pesan apa di kedai kopi. Mau sok-sokan kuat ngopi, giliran dikasih kopi hitam takut melek semalam suntuk. Jadi pilihannya ya yang tidak terlalu kopi tapi tetap ada kopinya (apa sih maunya?) hehehe... Yaaa es kopi susu jawabannya. Kopinya dapat, susunya dapat, manisnya dapat. Timbangan naik urusan belakangan aja yah........


Tapiii dasar saya, orangnya bosenan! Es kopi susu yang biasa-biasa saja sudah bosan. Pengennya es kopi susu yang aneh-aneh. Dannn akhirnya, inilah es kopi susu favorit saya :

Sumber : Dokumentasi pribadi

Judulnya Es Kopi Susu Bersalju. Unik ya, membuat saya bertanya-tanya sendiri kenapa namanya bersalju? Tebak menebak, saya simpulkan disebut bersalju karena creamy foam putih di atasnya itu ibarat salju, pas diseruput rasanya manis dan lembut. Setelah pertama-tama dapat rasa manis yang lembut dari saljunya, terus saya langsung menemukan rasa manis es kopi susu di tegukan selanjutnya. Perpaduannya pas, tidak bikin eneg, dan pastinya membuat saya penasaran untuk minum terus. Dan habis dalam sekejap dong saudara-saudaraaa...! Hehehe...

Belum cukup dengan itu, masih ada es kopi susu lain yang membuat saya penasaran untuk minum terus. Ini nih penampakannya :

Sumber : Dokumentasi pribadi

Mirip-mirip dengan si salju, cuma es kopi ini ditambah lagi topping gula merah yang dibakar di atasnya. Rasanya? Crispy, manis, lembut, berlanjut dengan rasa kopi susu yang manis pahit khas kopi. Enak! Ketagihan! Mau lagi! Timbangan belakangan aja!!

Maafkan wajah gak kobe saya yah ;P


Untuk yang penasaran ingin coba es kopi yang berbeda dari es kopi pada umumnya, boleh dicoba mampir ke kedai kopi dengan es kopi bersalju ini. Dengan rasa yang sesuai, saya rasa harga yang dicantumkan juga tergolong cukup murah, mulai dari 20ribu sampai 35ribuan saja. Cukup oke untuk budget bersantai atau me time atau kongkow bersama teman dan keluarga. Banyak juga loh anak kuliah yang "nugas" disini karena colokannya ada dimana-mana dan wifi yang bersahabat. Sambil nugas sambil ngopi sambil ngemil, perut senang tugas pun kelar! :P


Ini penampakan kedainya :





Cek lokasinya disini :

Daily Breu
Jl. Rontgen no. 9 Bandung
(daerah Jl. Rajiman - Pasirkaliki, jalan di sebelah sekolah Paulus)
Buka setiap hari pk 09.00 s/d 22.00
Instagram : @dailybreu


Range harga :
Minuman : 20k s/d 30k
Makanan : 20k s/d 35k